Kamis, 04 Juli 2013

Cara Menginstal Linkshowoff pada Blog


Di postingan kali ini Siap Komputerisasi ingin berbagi cara menginstal blogspot kita yang telah kita daftarkan pada salah satu broker link. Di sini Siap Komputerisasi hanya membagi cara menginstal broker link bernama linkshowoff karena sebelumnya saya telah berbagi cara berbagi cara mendaftar di linkshowoff.

Langkah pertama yang mesti Anda lakukan adalah login pada perusahaan broker link tersebut. Setelah itu pada pilhan menu utama pilih Create Widget, lalu akan muncul tampilan form Create your widget.

Kedua, isi seluruh widget dan tentukan harga per-link. Disarankan untuk tidak terlalu tinggi atau ikuti saja standarnya, yaitu $1 per link. Selain itu tentukan jumlah link yang akan kita terima (max 20). Form biasanya berisi seperti berikut:
Website/Blog url : (isi dengan link blog yang ingin Anda beri iklan)
Title : ( isi dengan judul dari blog Anda)
Category : ( isi dengan jenis iklan yang ingin Anda pasang di blog. Sebaiknya sesuai dengan tema blog Anda)
Number of Slots at a time : (beri tanda pada salah satu angka. Ini menunjukan banyaknya link iklan yang akan di pasang di blog Anda)
Link approval method : (dianjurkan untuk secara otomatis. Ini adalah pemilihan cara pengisian link iklan di blog Anda. Bila manual, Anda mesti menga-update sendiri iklan yang akan di pasang tiap bulannya.)
Description of your site/blog : (isi dengan menggambarkan blog Anda berisi konten apa saja. Dianurkan untuk menggunakan bahasa Inggris. Contoh : Blog all about computer trick and tips)
How much should each of your slots cost? : (isi dengan harga yang yang harus pengiklan bayar untuk blog Anda tiap bulanya. Di anjurkan untuk mengisi 1.00 per slot)
Choose your Widget Flavour : (pilihlah salah satu warna yang ingin Anda gunakan untuk pemasangan iklan di blog Anda)
Setelah terisi semua klik tombol Submit.

Langkah ketiga,Pada main menu pilih ikon get code (paling kanan). Kemudian akan muncul jendela baru yang berisi kode javascript untuk di copy dan di simpan pada blog Anda.

Langkah ke empat, masuk ke ak blogspot Anda, pilih menu layout. Pilih Add a Gadget. dari menu add a gadget yang di tampilkan, pilih HTML/JavaScript. Buat udul untuk link, usahakan tidak mengandung kata berbau aklan, misalnya "Sell Link" atau "Link For Sale", tatapi gunakan judul seperti "Recomended Site" atau "Favorite Link". Kemudian paste kode yang telah Anda copy tadi pada kotak konten. Klik tombol Save.

Kelima, cek blog Anda. Jika penginstalan sukses maka akan muncul tampilan dari broker link. Dan bila itu terjadi, Anda harus sering meng-update postingan Anda minimal 2 kali dalam seminggu, karena dengan demikian mesin peramban akan lebih mudah menemukan blog Anda dan itu bisa menjadi lirikan para pemilik iklan.

Selamat mencoba, dan terima kasih atas kunjungan Anda di Siap Komputerisasi.

2 komentar:

Silahkan Tinggalkan komentar Anda di kotak di bawah ini. Terima kasih